Rabu, 04 September 2013

Landasan Teori Struktur Keuangan


Struktur Keuangan
              Struktur keuangan adalah perpaduan dari seluruh item yang ada disisi kanan neraca perusahaan yang tercemin pada keseluruhan pasiva neraca.(Riyanto, 1982:13). Setiap perusahaan dalam operasinya selalu menghadapi masalah  pengalokasian dana dan pemenuhan kebutuhan dana. Pengalokasian kebutuhan dana pada suatu perusahaan dapat dilihat pada neraca sebelah aktiva.sedangkan pemenuhan kebutuhan dana akan tampak pada neraca sebelah pasiva dari perusahan yang bersangkutan. Menurut Farah Margaretha (2004), struktur keuangan menggambarkan susunan keseluruhan sisi kredit neraca yang terdiri atas utang jangka pendek, utang jangka panjang, dan modal sendiri. Pada dasarnya tugas utama manajer keuangan adalah berusaha mencari keseimbangan finansial aktiva dan pasiva yang dibutuhkan dengan menentukan alokasi yang terbaik antara utang lancar dan modal jangka panjang.penentuan ini sangat penting karena  besarnya komposisi untuk masing-masing utang lancar dan modal jangka panjang akan dapat  mempengaruhi probabilitas dan likuiditas perusahaan (Syamsuddin,2004).
Menurut J. William Petty dkk (2000:542), struktur keuangan merupakan aktivitas menejemen mencari komposisi sumber keuangan yang pantas dari semua komponen sumber keuangan dengan maksud meminimkan biaya yang ditimbulkan. Banyak variabel yang bisa mempengaruhi struktur keungan, dengan anggapan bahwa struktur keuangan bisa mencerminkan nilai perusahaan begitu banyak pula teori yang menjelaskan tentang struktur keuangan. Ferri dan John (1979) mengemukakan bahwa Struktur keuangan dipengaruhi oleh beberapa hal antara lain klasifikasi industri, ukuran perusahaan, resiko bisnis. Sedangkan Weston dan Bringham (1994) mengemukakan beberapa variabel yang mempengaruhi struktur keuangan perusahaan antara lain, tingkat pertumbuhan penjualan, stabilitas penjualan, struktur saingan, struktur aktiva, sikap menejemen dan sikap pemberi pinjaman.
Struktur keuangan adalah cara bagaimana perusahaan membiayai aktivanya. Struktur keuangan dapat dilihat pada seluruh sisi kanan neraca yang terdiri dari hutang jangka pendek, hutang jangka panjang dan modal pemegang saham (Weston dan Copeland, 1997). Dengan pengertian ini, Weston dan Copeland mengintisarikan perbandingan antara modal yang diperoleh dari hutang dengan modal yang dimiliki sebagai modal sendiri.

Struktur Keuangan terdiri atas:
1.           Utang jangka pendek
              Hutang jangka pendek adahlah Kewajiban yang diharapkan akan dilunasi dalam waktu satu tahun atau satu siklus operasional perusahaan mana yang lebih lama (PSAK No. 9 Buku SAK 1994).

Jenis-Jenis Hutang Jangka Pendek:
              1.       Hutang Dagang
              Hutang Dagang adalah jumlah uang yang masih harus dibayarkan kepada kreditur, karena perusahaan melakukan pembelian barang atau jasa. Salah satu contoh hutang dagang adalah pembelian barang dagangan atau peralatan kantor secara kredit. Hutang ini tidak memerlukan surat atau perjanjian tertulis sehingga pelaksanaannya didasarkan atas rasa saling percaya.
        2.       Hutang wesel atau promes
              Hutang wesel atau promes adalah kewajiban yang dibuktikan dengan janji tertulis tanpa syarat untuk membayar sejumlah uang tertentu pada tanggal yang telah ditentukan dikemudian hari.oleh karena itu dapat dikatakan bahwa hutang ini bersifat lebih formal dibandigkan hutang dagang biasa.
              3.       Beban-beban yang masih harus dibayar
              Beban-beban  yang masi harus dibayar adahlah kewajiban terhadap beban-beban yang telah terjadi,tapi belum dibayar karena belum jatuh tempo pada akhir periode yang bersangkutan.
              4.       Hutang deviden
              Hutang deviden adahlah deviden yang dapat dibayar sebagaimana diumumkan oleh dewan komisaris perusahaan tapi pada akhir periode belum dibayar dan dicatat sebagai hutang deviden.

2.           Hutang Jangka Panjang
              Hutang jangka panjang menurut Sundjaja dan Barlian (2007:324)”utang jangka panjang merupakan salah satu dari bentuk pembiayaan jangka panjang yang memiliki jatuh tempo lebih dari satu tahun,biasanya 5-20 tahun”.pinjaman utang jangka Panjang dapat berupa pinjaman berjangka(pinjaman yang digunakan untuk membiayai Kebutuhan modal kerja permanen,untuk melunasi utang lain,atau membeli mesin dan Peralatan) dan penerbitan obligasi (utang yang diperoleh melalui penjualan surat-surat Obligasi, dalam surat obligasi ditentukan nilai nominal,bunga per tahun,dan jangka waktu  Pelunasan obligasi tersebut.

3.           Modal Sendiri
              Modal sendiri menurut Sundjaja (2007:234). ”Dana jangka panjang perusahaan yang disediakan oleh pemilik perusahaan (pemegang saham),yang terdiri dari berbagai jenis saham .modal sendiri merupakan modal dalam suatu perusahaan yang dipertaruhkan untuk segala resiko usaha maupun risiko kerugian-kerugian lainnya.pendanaan dengan modal sendiri akan menimbulkan opportunity cost.keuntungan dari memiliki saham perusahaan bagi owner adahlah kontrol terhadap perusahaan,namun return yang dihasilkan dari saham tidak pasti dan pemegang saham adahlah pihak pertama yang menanggung resiko perusahaan.

3 komentar:

  1. hallow..
    ohya, bisa tolong dishare juga gak mengenai daftar pustakanya..
    trims

    BalasHapus
    Balasan
    1. Segera.. ini merupakan cuplikan dari bab.2 skripsi, kalau mau lengkapnya hubungi di kontak saya, nanti saya kirim via email..

      Hapus
  2. KABAR BAIK!!!

    Nama saya Lady Mia, saya ingin menggunakan media ini untuk mengingatkan semua pencari pinjaman agar sangat berhati-hati, karena ada penipuan di mana-mana, mereka akan mengirim dokumen perjanjian palsu kepada Anda dan mereka akan mengatakan tidak ada pembayaran di muka, tetapi mereka adalah penipu , karena mereka kemudian akan meminta pembayaran biaya lisensi dan biaya transfer, jadi berhati-hatilah terhadap Perusahaan Pinjaman yang curang itu.

    Perusahaan pinjaman yang nyata dan sah, tidak akan menuntut pembayaran konstan dan mereka tidak akan menunda pemrosesan transfer pinjaman, jadi harap bijak.

    Beberapa bulan yang lalu saya tegang secara finansial dan putus asa, saya telah ditipu oleh beberapa pemberi pinjaman online, saya hampir kehilangan harapan sampai Tuhan menggunakan teman saya yang merujuk saya ke pemberi pinjaman yang sangat andal bernama Ms. Cynthia, yang meminjamkan saya pinjaman tanpa jaminan sebesar Rp800,000,000 (800 juta) dalam waktu kurang dari 24 jam tanpa konstan pembayaran atau tekanan dan tingkat bunga hanya 2%.

    Saya sangat terkejut ketika saya memeriksa saldo rekening bank saya dan menemukan bahwa jumlah yang saya terapkan dikirim langsung ke rekening bank saya tanpa penundaan.

    Karena saya berjanji bahwa saya akan membagikan kabar baik jika dia membantu saya dengan pinjaman, sehingga orang bisa mendapatkan pinjaman dengan mudah tanpa stres atau penipuan

    Jadi, jika Anda memerlukan pinjaman apa pun, silakan hubungi dia melalui email nyata: cynthiajohnsonloancompany@gmail.com dan atas karunia Allah, ia tidak akan pernah mengecewakan Anda dalam mendapatkan pinjaman jika Anda mematuhi perintahnya.

    Anda juga dapat menghubungi saya di email saya: ladymia383@gmail.com dan Sety yang memperkenalkan dan memberi tahu saya tentang Ibu Cynthia, ini emailnya: arissetymin@gmail.com

    Yang akan saya lakukan adalah mencoba untuk memenuhi pembayaran cicilan pinjaman saya yang akan saya kirim langsung ke rekening perusahaan setiap bulan.

    Sepatah kata cukup untuk orang bijak.

    BalasHapus